Tipe - Tipe Pengunjung Toko Online

Tipe - Tipe Pengunjung Toko Online

Semakin besar pengunjung atau visitor, maka peluang Anda untuk memperoleh pembeli juga akan semakin besar.  tetapi untuk dapatkan pembeli dan mencapai goal penjualan, Anda perlu memahami karakteristik atau tipe orang-orang yang berkunjung ke toko online, Fans Page, maupun website bisnis Anda. berikut ini adalah beberapa tipe visitor atau pengunjung secara umum.


1. Tipe Research

Mereka yang tergolong tipe research ini hanya akan melihat-lihat toko online atau website Anda hanya untuk melakukan riset, penelitian atau review. Orang tipe research ini datang ke toko online Anda Tanpa Niatan untuk membeli. Walau tidak punya niat untuk membeli bukan berarti Anda lantas mengacuhkan mereka. Sebab Anda bisa menjadikan mereka sebagai PEMASAR atau MARKETER yang mumpuni. Dengan menghadirkan tampilan toko online yang baik, maka mereka memang bisa menjadikan toko online Anda sebagai referensi atau rekomendasi dari riset atau review-nya.

2. Tipe Window Shoper

Orang-orang yang tergolong tipe window shoper ini adalah orang-orang yang hanya iseng menghabiskan waktu berselancar di dunia maya. Untuk tipe yang satu ini, Anda bisa menarik mereka menjadi pembeli.

Caranya: 
Anda harus menghadirkan keunggulan serta manfaat besar dari produk yang Anda jual. Jika perlu, Anda juga bisa menghadirkan artikel atau konten yang bisa menarik minat mereka untuk membaca dan akhirnya mengerti tentang pentingnya produk Anda. Saat mereka tertarik maka bukan tidak mungkin mereka akan menjadi pembeli Anda.

Tipe ini: jadikan dia sebagai SUBSCRIBER, agar mereka tidak melupakan Anda. Sewaktu-waktu ada produk baru Anda yang cocok, mereka akan MEMBELI.

3. Tipe Discount Lover

Sesuai dengan namanya, tipe ini akan datang ke toko online Anda hanya untuk mencari potongan harga (diskon/discount). Sama dengan tipe nomor 2: Anda bisa buat Lead magnet dengan giveaway promo diskon. Setiap Anda mengadakan diskon, berikan mereka informasi atau notifikasi seperti email blast.

4. Tipe Seeker

Terakhir, tipe pengunjung (visitor) online adalah seeker. Tipe yang satu ini adalah mereka yang serius datang ke toko online atau website Anda untuk membeli produk Anda. Meski mereka datang untuk membeli, tapi jangan senang dulu, sebab mereka akan membeli produk dari toko online yang menjual harga termurah atau bonus terbanyak. Maka dari itu, tipe seeker ini umumnya akan mengunjungi satu toko online ke toko online lainnya.  Selain itu biasanya tipe seeker ini adalah mereka yang berkunjung ke toko online dari sebuah pencarian melalui search engine. Jadi, tetapkan harga yang layak. jangan mark up ketinggian, namun jangan terjebak di perang harga.

E-mail : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Contact Us on WhatsApp Here!